SEKILAS TENTANG MANAJEMEN UNPAR

Bennedictus Iskandar

 

Source from manajemen unpar.ac.id

Manajemen merupakan salah satu program studi yang dimiliki oleh Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) Bandung. Manajemen juga merupakan salah satu jurusan dari fakultas pertama yang bangun oleh Universitas Katolik Parahyangan, yakni Fakultas Ekonomi. Selain itu, manajemen menjadi salah satu program studi yang mendapatkan akreditasi unggul dari BAN PT Bandung, sehingga ini menjadi salah satu jurusan yang tidak perlu diragukan lagi, baik dari segi kualitas maupun prospek kerja pasca sarjana. Program studi ini menyediakan beberapa mata kuliah peminatan, seperti Manajemen Operasi, Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Bisnis Keluarga, dan Manajemen Insani. Masing – masing mata kuliah peminatan tentunya menyesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa, agar dapat beradaptasi dengan perkembangan teknologi digital saat ini.

Salah satu kegiatan pembelajaran dari Program Studi Manajemen adalah pembelajaran luring, dengan adanya interaksi secara langsung antara dosen mata kuliah, bersama dengan mahasiswa melalui ruang kelas. Selain itu, ada metode pembelajaran asistensi, yang dimana proses pembelajaran yang dilakukan secara mandiri oleh setiap mahasiswa. Dengan adanya sejumlah tugas individu maupun kelompok yang harus diselesaikan bersama dengan modul pembelajaran dalam bentuk rekaman penjelasan materi, maupun presentasi dan catatan dari dosen untuk memudahkan proses pembelajaran. Terakhir, salah satu metode pembelajaran yang terbilang cukup menarik dilakukan dengan cara adanya praktik kerja lapangan melalui mata kuliah Praktikum Manajemen dalam bentuk menyusun sebuah mata acara bernama MENEFESTO, sekaligus Praktik Bisnis sebagai mata kuliah yang khusus mewadahi keahlian mahasiswa dalam membentuk sebuah bisnis yang direalisasikan. khusus membangun bisnis bagi mahasiswa, baik secara kelompok maupun individu. Sebagai sebuah program studi, UNPAR terus menjunjung tinggi semangat belajar, yang dilakukan baik secara teoritis maupun kemampuan praktik lapangan secara langsung.

Manajemen UNPAR memiliki 4 nilai manajemen yang seringkali menjadi pedoman bagi mahasiswa selama berkuliah. Pertama adalah open mind, artinya adalah bagaimana seorang mahasiswa mau mendengarkan sekaligus memproses sikap dari seseorang ketika memberikan pendapat atau melakukan tindakan lainnya, tanpa melihat dari sudut pandang negatif. Kedua adalah inisiatif dan respect, dimana  adanya sebuah dorongan yang dimiliki oleh mahasiswa Manajemen UNPAR untuk melakukan sesuatu sesuai dengan apa yang ada di dalam pikiran mereka tanpa adanya suatu paksaan dari pihak lain. Ketiga adalah cinta manajemen, dimana cinta manajemen sendiri dibagi menjadi 3 poin utama, pertama adalah sense of belonging atau memiliki rasa bangga menjadi mahasiswa Manajemen UNPAR, kedua totalitas sekaligus memberikan effort yang optimal dalam menjalankan tugas tanpa mengharapkan imbalan, kemudian loyalitas atau adanya kesetiaan dan kepercayaan yang diberikan kepada seseorang dan adanya rasa tanggung jawab untuk memberikan yang terbaik. Terakhir, ada nilai kekeluargaan, yang memiliki arti bahwa tumbuhnya rasa peduli serta saling memiliki untuk membangun sebagai satu keluarga Manajemen UNPAR, menuju arah yang lebih positif